Senin, 13 Juni 2022
ACEH SIAPKAN HAJI SENDIRI TANPA MELIBATKAN KEMENAG
Beredar sebuah video dengan narasi bahwa Aceh akan memberangkatkan calon jemaah haji sendiri tanpa melibatkan Kementerian Agama (Kemenag). Video ini beredar di media sosial.
Benarkah hal tersebut?
CEK FAKTA :
Staf Khusus Menteri Agama Bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo menegaskan informasi tersebut tidak benar dan merupakan disinformasi.
"Tidak benar Aceh sedang siapkan haji sendiri, lepas dari Kemenag. Itu disinformasi," kata Wibowo seperti dikutip situs resmi Kemenag, Jumat 10 Juni 2022.
Wibowo menjelaskan informasi senada juga beredar pada Juni 2020 lalu. Wibowo menilai isu ini kembali dimunculkan dengan tujuan tertentu.
"Ini jelas framing yang jahat," tegas Wibowo.
KESIMPULAN:
Klaim bahwa Aceh akan memberangkatkan calon jemaah haji sendiri tanpa melibatkan Kementerian Agama, adalah salah. Faktanya, pihak Kementerian Agama telah memberikan klarifikasi.
Informasi ini adalah jenis kategori Misleading Content.
RUJUKAN : https://bit.ly/3mEpJyX, https://bit.ly/3tztUzU